Ayo Tampung Air Cucian Beras Untuk Kulit Putih Bersihmu

SHARE:

Beberapa hari yang lalu aku nonton acara Rumpi  No Secret yang dibawain Kak Fenny Rose. Aku sadar tontonanku ini receh banget apalagi kalau...

Beberapa hari yang lalu aku nonton acara Rumpi 
No Secret yang dibawain Kak Fenny Rose. Aku sadar tontonanku ini receh banget apalagi kalau tahu bintang tamunya itu Babang Ganteng Andhika ex Kangen Band. Hahahaha…

Namun takdir akhirnya menyelamatkanku jadi di sesi terakhir tuh Kak Rose ngundang seseorang yang lagi viral karena ketampanannya dianggap mirip Oppa Korea. Hmmmm….

Penasaran siapa dia? 😁

Well… Aku cukup berterima kasih sama dia saat itu karena ada dia tontonanku jadi enggak receh banget dan ikut seneng aja sih soalnya belio bisa masuk tipi karena hal yang aku anggap positif. Haha

Setelah ditelusuri ternyata namanya familiar banget ditelinga. Ini sih namanya kayak urang Sunda kataku saat dilihat akunnya jeng… jeng… jeng… iyes..  Ternyata dia urang CIMAHI dari Leuwi Gajah 😀

He is Eka Supriatna yang diundang acara Rumpi kalau gah salah hari Selasa lalu karena tranformasi dia yang drastis lalu viral karena disebut mirip Oppa Korea yaitu Shindong SUJU.

Lalu apa sih rahasianya bisa sampai kinclong begitu, katanya sih perawatan murah dan sederhana saja gak ada operasi-operasi seperti Oppa – Oppa atau pun pakai krim ajaib enggak loh. Masa sih? Ini cuyus? Enelan? Kaget kan lihat before afternya? 

tanpa basa-basi Eka langsung memberikan rahasianya saat itu katanya dia rutin cuci muka pakai air cucian beras lalu maskeran pakai endapan air cucian beras tersebut. Usaha ini sudah  rutin dia jalani selama DUA TAHUN dan hasilnya kinclong banget kan? Amazing

Nutrisi Yang Terkandung Dalam Beras

Sebenarnya aku sudah lama tahu tentang khasiat air cucian beras ini dari mamaku hanya saja aku kurang telaten dan sering menganggap remeh khasiat air cucian beras, setelah tahu ternyata pada dasarnya bahan alami ini memang hasilnya itu membutuhkan proses maka sejak nonton Eka kemarin aku langsung praktekin sendiri masa kalah sama Eka ya kan…

Aku juga mau kali punya kulit kinclong 😍

Dunia kecantikan sudah mengakui dan banyak yang menggunakan manfaat dari beras ini terbukti sekarang banyak produk skincare hingga perawatan tubuh yang mengambil manfaat alami beras seperti lotion, sabun, pelembab, dan lulur dengan khasiat bisa melembutkan dan memutihkan baik itu produk bayi hingga dewasa sudah banyak mengakui manfaat besar dari beras.

Kandungan nutrisi alami beras adalah 80% vitamin B1, 70% vitamin B3 , 90% vitamin B6, 50% mangan (Mn), 50% fosfor (P), 60% zat besi (Fe), 100% serat, dan asam lemak esensial, mineral, asam amino, vitamin, dan antioksidan. Beras juga memiliki kandungan zat oryzanol yang dipercaya mampu memperbarui pembentukan pigmen melanin serta menetralisir dampak buruk sinar ultraviolet seperti flek hitam. 

Kandungan nutrisi ini akan berkurang saat terjadi proses pencucian dan memasak oleh karena itu air cucian beras dianggap punya nutrisi yang hilang tersebut. Maka dari itu ayo ditampung saja.

Orang tua zaman dahulu yakin bahwa air beras ini bernutrisi tinggi dan mampu mengobati berbagai penyakit kulit bahkan mereka sengaja tidak mencuci beras saat akan dimasak air yang dipakai ketika menanak nasi biasanya mereka ambil lalu menyimpannya dan air ini dikenal sebagai air tajin.

Nah… Untuk resep rahasia wajah kinclong Eka kemarin juga praktis banget loh. Caranya :

  • Pertama-tama siapkan beras lalu cuci menggunakan air sebanyak 2 gelas atau air bisa disesuaikan dengan jumlah beras yang dicuci tapi jangan berbebihan supaya tidak encer
  • Tampung air cucian beras pertama pada wadah khusus lalu diamkan semalaman
  • Akan terjadi endapan. Lalu, Pisahkan air dan endapan yang telah didiamkan semalaman tersebut ke wadah yang berbeda tujuannya agar keduanya dimanfaatkan karena bentuknya juga sudah berbeda
  • Endapan kental digunakan sebagai masker wajah atau lulur langsung oles tips ke wajah atau badan, diamkan 2-3 menit lalu bilas dengan air beras atau air 
  • Air beras bisa digunakan untuk mencuci muka 2x sehari yaitu saat bangun tidur dan akan tidur setelah wajah bersih atau bersihkan wajah terlebih dahulu terakhir bilas dengan air beras ini. 

Kalau aku biasa simpan air cucian beras ini dalam kulkas, sensasi segarnya lebih terasa sejuk banget pokoknya.

First impression aku setelah sekian lama absen cuci muka pakai air beras itu kulit langsung terasa lebih lembut dan kenyal efek putih juga langsung terlihat mungkin karena memang segar.

Saat ini aku sudah pakai rutin selama lima hari dan alhamdulillah terasa manfaatnya seperti jerawat yang mulai mengering serta kulit terasa lebih kenyal.

Ternyata banyak sekali manfaat dari air beras ini loh selain untuk memutihkan. Manfaat itu antara lain adalah:

  • Sebagai pengganjal lapar karena mengandung karbohidrat (air tajin) 
  • Mengobati masalah rambut seperti rambut kering rusak, dan rontok
  • Membuat tubuh dan kulit wajah lembut karena kandungan Vitamin E nya
  • Mengurangi kadar minyak wajah berlebih tanpa membuat kering
  • Antioksidan nya bermanfaat untuk membuat kulit terjaga kesehatannya jadi lebih kenyal dan kencang
  • Sebagai penghangat tubuh kalau di Korea namanya soju ya bir beras
  • Sebagai masker atau lulur dengan khasiat mencerahkan, melembabkan, melembutkan dan banyak lagi
  • Membantu mengatasi jerawat
  • Mengurangi dampak buruk sinar matahari seperti flek hitam atau pigmentasi
  • Mengobati sakit tenggorokan.
Masya allah ternyata banyak banget ya manfaat beras gak perlu keluar modal banyak nih buat perawatan tinggal ulet aja telaten merawat wajah dengan rajin menampung air beras.

Aku sangat terinspirasi sama Eka maklum lah mamak-mamak kayak aku lebih condong ke anak-anak hatinya jadi ditabung buat mereka saja aku ya manfaatkan apa yang ada kalau memang bisa bikin kulit cantik dan mulus ya 😀
Aku sengaja menulis ini karena sudah lima hari aku menjalani perawatan ini dan langsung terasa efeknya.

PR aku pengen banget ngilangin noda flek bekas jerawat plus nya ya punya wajah putih, bersih, dan mulus kenyal kayak anak umur belasan tahun 😂

Ya… Mudah-mudahan sih beras yang aku pakai memang aman dari zat kimia berbahaya sehingga perawatan yang kulitku dapatkan memang yang diharapkan sesuai nutrisi beras yang aku tahu.

Bismillah… 😘 

Selamat mencoba tips ala aku 
Semoga sharing aku ini bermanfaat ya…

Keep beauty and happy :*

COMMENTS

BLOGGER
Name

2019,1,2021,1,Acne Treatment,5,Air Bebas Mineral,1,Aksara Nusantara,1,Aku dan Alam Semesta,1,alfagift,1,anak,2,anemia,1,anti aging,2,Aplikasi,1,Aqiqah,1,Artikel Islam,2,asuransi,1,baby carrier,1,Bahasa,1,Bandung,21,Bandung Champion City,1,Beauty,26,Buku Cerita Anak,1,Cincin Kawin,1,Cleansing Product,1,COVID-19,1,Demam,1,Demfarm,1,Drama Korea,2,Dry Skin Lotion,1,Dunia Wanita,59,edutainment,1,Erha Apothecary,1,Erha Clinic,2,Erha Truwhite Activator,1,Event Bandung,2,Excel,1,Fashion,6,Foot Spray,1,Gadget,3,games,4,Gen Bapur,1,gendongan ergonomis,1,Hampers Lebaran,1,Hansaplast Cooling Fever,1,Hansaplast Spray,1,HappyFresh,1,hipseat carrier,1,honda,1,hugpapa,1,Hukum Perhiasan Emas Untuk Laki-lai,1,Ibu dan Anak,40,itsmyBASE,1,Jung Hae-in,1,Kecantikan,2,Kehamilan dan Menyusui,1,Keluarga,41,kereta,1,Kerudung 4 motif,1,Kesehatan,21,Keuangan,5,Kisera,1,KitaBeli,1,Klinik Kecantikan Bandung,2,Komunitas,2,Komunitas Bandung,2,Konser Musik,1,Krim Pencerah Kulit,1,Kuliner,30,Kuliner Bandung,15,Lifestyle,15,Lingkungan,1,Luka,1,Macbook,1,Make Up Artist,1,Menanam,1,Merajut Indonesia,1,Milna Nature Delight,1,Morinaga Heiko+ Water,1,motor,1,motor sport,1,movie,1,MP-ASI,1,MUA,1,mudik,1,online shopping,1,Otomotif,1,Ozora Essence,1,Ozora Skincare,1,Ozora Vitamin C Serum,1,Parenting,14,Pengelolaan Keuangan,1,Perawatan,1,Perhiasan,1,Pernikahan,2,pertolongan pertama demam,1,Pertolongan Pertama Luka,1,Petani Millenial,1,Prita Ghozie,1,Puree,1,Rekomendasi Klinik Kecantikan,2,Resep Masakan,9,Review,40,reviewitsmyBASE,1,Rumah Aqiqah,1,safi age defy,1,Salon,1,Senka Indonesia,1,Skin Treatment Expert,1,Skincare,6,SkincareVegan,1,Social Commerce,1,Software,1,Spa,1,The Body Shop® Green Ramadan,1,Tips,1,Tips Keuangan,1,Travel,12,Ultimate Acne Cure,1,UMKM,1,Uncategorized,9,wisata bandung,2,wisata edukasi,2,Wisata Kuliner,15,Word,1,
ltr
item
RaisaHakim | Mom Blogger Bandung: Ayo Tampung Air Cucian Beras Untuk Kulit Putih Bersihmu
Ayo Tampung Air Cucian Beras Untuk Kulit Putih Bersihmu
https://raisahakim.com/wp-content/uploads/2018/09/images-2B-252810-2529-01-300x193.jpeg
RaisaHakim | Mom Blogger Bandung
https://www.raisahakim.com/2018/10/ayo-tampung-air-cucian-beras-untuk_1.html
https://www.raisahakim.com/
https://www.raisahakim.com/
https://www.raisahakim.com/2018/10/ayo-tampung-air-cucian-beras-untuk_1.html
true
4573796442838754670
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All BACA JUGA: LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Tidak Ditemukan! Coba gunakan fasilitas Search Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Daftar Isi