Wardah C Defense Series - Satu Item Untuk Tampilan Sempurna

SHARE:

Ngomong-ngomong soal brand kosmetik lokal sekarang tuh lagi banyak yang lagi ngehits ya karena inovasi kosmetik lokal terus ikuti perkemban...

Ngomong-ngomong soal brand kosmetik lokal sekarang tuh lagi banyak yang lagi ngehits ya karena inovasi kosmetik lokal terus ikuti perkembangan zaman terutama saat ini banyak banget beauty enthusiasts yang penasaran tiap kali ada produk baru yang keluar kayaknya belum afdol kalau gak dicoba 😀
Tapi tetap dari berbagai merk dan jenisnya skin care rutin yang menjadi andalan tetap jadi hal yang wajib ya ditentukan setiap individu. Nah kali ini aku mau sedikit cerita tentang based make up yang sekaligus menutrisi wajah aku yang suka sekali tampil simple tanpa pulasan tapi sudah nunjukin sehat nya kulit juga mengcover noda-noda hitam di wajah aku. Dan produk yang sekarang aku pakai itu adalah Wardah C Defense Series.

Wardah adalah brand lokal yang terkenal dengan rangkaian produknya yang Halal biasanya yang iklan produk ini tuh kental dengan wanita yang berhijab ya tapi sekarang sih netral karena peminat produk ini juga lumayan banyak dan rata-rata dari mereka merasa cocok dengan rangkaian produknya Wardah.
Aku adalah salah satu yang pakai rangkaian perawatan tubuh dan wajah dari produk wardah. Ini adalah alternative aku kalau misalkan skin care dari Dokter aku habis atau pas lagi istirahatin kulit aku dari krim wajah racikan.
Aku pilih Wardah C Defense Series ini karena tertarik sama kandungan High grade vitamin C nya. Ada beberapa produk krim wajah yang sama-sama menawarkan kandungan vitamin C yang cukup tinggi dan aku pernah coba tapi yang beda dari Wardah ini adalah karena jenisnya itu DD Cream.

As you know karakter DD Cream ini memang cukup paripurna dipakai untuk riasan sehari-hari karena cukup olesin ini ke wajah gak perlu lagi pakai foundation, brightener, bahkan bedak sekali pun wajah mu langsung kelihatan WOW… Karena memang coverage banget loh, skin tone aku juga kelihatan halus serta merata menyamarkan noda juga kerutan halus di wajah aku.

Kebetulan saat ini ada beberapa titik noda bekas jerawat di wajahku dan Wardah C Defense Series ini langsung menyamarkan flek hitam nya itu. Aku tinggal pakai lips stick tanpa touch up bedak lagi. Cocok banget buat aku yang gak pernah bisa lama-lama depan cermin buat make-up-an. Hahahaha

Ini adalah sebagian wajah aku yang sudah dipakaikan DD Cream by Wardah C Defense Series. Langsung kelihatan terang kan ya?

Dan ini adalah sebagian lagi wajah yang kebetulan ada flek hitam bekas jerawat nya, dan aku takjub karena bisa tersamarkan pakai produk ini.

Tadaaaaa…. Ini dia hasilnya setelah full pakai DD Cream Wardah C Defense Series yang light.

Untuk varian nya Wardah C Defense Series DD Cream ini punya dua tone yaitu yang light dan natural. Aku sendiri pilih yang light karena  warnanya sesuai sama kulit wajahku. Nanti aku mau coba yang warna natural nya, pengen lihat hasilnya kalau pilih yang lebih gelap dari tone wajah aku hasilnya akan bagaimana 😀

Sebelum pakai DD Cream dari Wardah C Defense Series ini aku pakai rangkaian produk yang sama untuk creamy wash nya. Pengen banget cobain serum dan face mist nya tapi sayang katanya dari pusat nya memang sedang kosong. Hiks-hiks…

Nah kalau untuk creamy wash nya C Defense Series ini aku juga suka banget, aromanya mirip  jeruk Sunkist asli seger kan? Dan foam nya ringan juga lembut gak bikin kulit jadi kering.

Saat pertama pakai wajah kusam itu langsung jadi cling dan fresh.

Tapi beda dengan karakter DD Cream nya gak bikin kulit jadi glowing atau oily. Hasilnya mate di wajah dan lumayan tahan lama. Biasanya aku kalau pakai make up based foundation gitu langsung suka keringatan di bagian hidung dan kalau ini enggak 😀

Harga untuk Wardah C Defense Series DD Cream SPF 30 ukuran 20ml ini cukup murah kok 27.000 rupiah saja dan bisa di dapatkan di store Wardah atau agen nya. Sedangkan harga creamy wash yang 60ml itu harganya juga murah kok cuma 22.000 saja rate nya segituan gak lebih dari 30.000 rupiah.

Saran aku sih kalau pemakaian DD Cream itu sebaiknya gak sering-sering ya karena takutnya malah menyumbat pori-pori tetap moisturizer sebagai dasar pelembab wajah juga perlu atau krim wajah yang creamy tanpa tone. Tapi kalau produk ini sepertinya aman sih, karena seharusnya sebelum diaplikasikan ke wajah setelah creamy wash disarankan untuk pakai serum nya dulu. Aku mau hunting ah…. Sekalian sama face mist nya biar hasilnya lebih maksimal ya 😀

Langka banget sih ni produk. Hahaha
Ada yang sudah coba?

COMMENTS

BLOGGER
Name

2019,1,2021,1,Acne Treatment,5,Air Bebas Mineral,1,Aksara Nusantara,1,Aku dan Alam Semesta,1,alfagift,1,anak,2,anemia,1,anti aging,2,Aplikasi,1,Aqiqah,1,Artikel Islam,2,asuransi,1,baby carrier,1,Bahasa,1,Bandung,22,Bandung Champion City,1,Beauty,26,Berita,1,Buku Cerita Anak,1,Cincin Kawin,1,Cleansing Product,1,Couple Preneur,1,COVID-19,1,Demam,1,Demfarm,1,Drama Korea,3,Dry Skin Lotion,1,Dunia Wanita,60,edutainment,1,Erha Apothecary,1,Erha Clinic,2,Erha Truwhite Activator,1,Event Bandung,2,Excel,2,Fashion,6,Film,2,Foot Spray,1,Gadget,3,games,5,gempa,1,Gen Bapur,1,gendongan ergonomis,1,Hampers Lebaran,1,Hansaplast Cooling Fever,1,Hansaplast Spray,1,HappyFresh,1,hipseat carrier,1,honda,1,hugpapa,1,Hukum Perhiasan Emas Untuk Laki-lai,1,Ibu dan Anak,40,itsmyBASE,1,Jung Hae-in,1,Kecantikan,2,Kehamilan dan Menyusui,1,Keluarga,43,kereta,1,Kerudung 4 motif,1,Kesehatan,23,Keuangan,5,Kisera,1,KitaBeli,1,Klinik Kecantikan Bandung,2,Komunitas,2,Komunitas Bandung,2,Konser Musik,1,Krim Pencerah Kulit,1,Kuliner,31,Kuliner Bandung,16,Lifestyle,15,Lingkungan,1,Lubi Fashion,1,Luka,1,Macbook,1,Make Up Artist,1,megathrust,1,Menanam,1,Mental Health,1,Merajut Indonesia,1,Milna Nature Delight,1,Morinaga Heiko+ Water,1,motor,1,motor sport,1,movie,1,movie review,2,MP-ASI,1,MUA,1,mudik,1,NPD,1,NPD Awareness,1,NPD Survivor,1,Olahraga,1,online shopping,1,Otomotif,1,Ozora Essence,1,Ozora Skincare,1,Ozora Vitamin C Serum,1,Parenting,14,Pengelolaan Keuangan,1,Perawatan,1,Perhiasan,1,Pernikahan,3,pertolongan pertama demam,1,Pertolongan Pertama Luka,1,Petani Millenial,1,Politik,1,Prita Ghozie,1,Puree,1,Rekomendasi Klinik Kecantikan,2,Relationship,1,Resep Masakan,9,Review,40,reviewitsmyBASE,1,Rumah Aqiqah,1,safi age defy,1,Salon,1,Senka Indonesia,1,Skin Treatment Expert,1,Skincare,6,SkincareVegan,1,Social Commerce,1,Software,1,Spa,1,The Body Shop® Green Ramadan,1,Tips,1,Tips Keuangan,1,Travel,12,Ultimate Acne Cure,1,UMKM,1,Uncategorized,9,wisata bandung,2,wisata edukasi,2,Wisata Kuliner,15,Word,1,
ltr
item
RaisaHakim | Mom Blogger Bandung: Wardah C Defense Series - Satu Item Untuk Tampilan Sempurna
Wardah C Defense Series - Satu Item Untuk Tampilan Sempurna
https://1.bp.blogspot.com/-hEU5kH4WXrM/WngdrXPpH5I/AAAAAAAAnv4/BGiH_YUPRXkZuAiKHSWvYQ786i_dWkB0ACLcBGAs/s320/IMG_20180205_112800.jpg
https://1.bp.blogspot.com/-hEU5kH4WXrM/WngdrXPpH5I/AAAAAAAAnv4/BGiH_YUPRXkZuAiKHSWvYQ786i_dWkB0ACLcBGAs/s72-c/IMG_20180205_112800.jpg
RaisaHakim | Mom Blogger Bandung
https://www.raisahakim.com/2018/02/wardah-c-defense-series-satu-item-untuk_6.html
https://www.raisahakim.com/
https://www.raisahakim.com/
https://www.raisahakim.com/2018/02/wardah-c-defense-series-satu-item-untuk_6.html
true
4573796442838754670
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All BACA JUGA: LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Tidak Ditemukan! Coba gunakan fasilitas Search Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Daftar Isi